Peristiwa

Kebakaran Sampah di Kediri, Tak Ada Korban Jiwa

316
×

Kebakaran Sampah di Kediri, Tak Ada Korban Jiwa

Sebarkan artikel ini
Kebakaran Sampah di Kediri Lobar, Diduga Akibat Orang Iseng

Kediri, Lombok Barat – Sebuah kebakaran sampah terjadi di Dusun Karang Kuripan Barat, Desa Kediri, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), pada hari Minggu, 15 Oktober 2023. Kebakaran tersebut diduga akibat ulah orang iseng yang membakar sampah dan lari tidak diketahui oleh warga.

Menurut Kapolsek Kediri, Polres Lombok Barat, Polda NTB, Iptu Dina Rizkiana, S.Tr.K., pihaknya mendapat informasi dari warga masyarakat bernama Jayadi, yang tinggal di lokasi kejadian. Jayadi melaporkan bahwa telah terjadi peristiwa kebakaran sampah di samping kali atau jembatan yang berbatasan dengan Desa Bengkel, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lobar.

“Berdasarkan informasi tersebut, kami langsung melakukan pengecekan TKP kebakaran tersebut dan diketahui tempat kebakaran tersebut merupakan lahan pohon bambu yang kering. Dimana titik yang menurut keterangan masyarakat kemungkinan penyebab kebakaran tersebut di karenakan ada orang yang membakar sampah dan lari tidak diketahui sama warga,” ujar Iptu Dina Rizkiana.

Ia menambahkan, karena lokasi kebakaran berada jauh dari pinggir jalan, sehingga tim dari pemadam kebakaran menggunakan mesin portabel yang digunakan langsung menyedot air dari kali tempat tumpukan sampah yang terbakar tersebut. Tim pemadam kebakaran dibantu oleh warga masyarakat yang rumahnya berdekatan dengan tempat kejadian kebakaran.

“Untuk korban jiwa dan kerugian materi akibat kebakaran tersebut nihil. Kebakaran sampah tersebut dapat dipadamkan secara keseluruhan oleh tim pemadam dari Dinas Pemadam Lombok Barat berakhir pukul 17.00 Wita,” tutur Iptu Dina Rizkiana.

Ia mengimbau kepada masyarakat agar tidak membakar sampah sembarangan, apalagi di musim kemarau seperti ini. Ia juga meminta kepada masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitar agar tetap bersih dan sehat.

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar tidak membakar sampah sembarangan, apalagi di musim kemarau seperti ini. Hal ini dapat menyebabkan bahaya kebakaran yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Kami juga meminta kepada masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitar agar tetap bersih dan sehat,” pungkas Iptu Dina Rizkiana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *